HomeBeritaSekum KONI Apresiasi Giat Unirow Cup 2023

Sekum KONI Apresiasi Giat Unirow Cup 2023

Konituban.or.id – Belasan Tim Bola Vily pelajar berkompetisi dalam kejuaraan bola voli putra Piala Rektor Universitas Ronggolawe (Unirow) Tuban, tingkat SMA, SMK dan MA, se eks Karisidenan Bojonegoro. Kegiatan yang dilaksanakan di kampus tersebut telah dibuka dan dimulai sejak 27, Februari dan direncanakan berakhir hingga 5 maret 2023 mendatang, Rabu (01/03/2023)

Ketua pelaksana kegiatan, Muhammad Inamul Khobir mengatakan, terdapat 13 tim mengikuti kegiatan yang dilaksanakan oleh Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Bidang Olahraga (BIORA)  Unirow, dan peserta masing-masing dari Lamongan dan Bojonegoro, sementara sisanya dari Kabupaten Tuban.

“Karena ini kegiatan yang pertama kali kami laksanakan, sementara untuk putra saja, dan jika sukses, tahun depan akan kami laksanakan dengan peserta putri, mudah-mudahan terlaksana dengan baik,” kata Imanul Khobri.

Dia menjelaskan, selain kompetisi bola voli, beberpaa kegiatan olahraga lainya juga dilaksanakan UKM Biora Unirow Tuban setiap tahun, seperti Futsal dan Panjat tebing. Alhasil, selain mampu memberikan wadah prestasi untuk pelajar dan mahasiswa, juga mampu menjadi ajang promosi bagi kampus mereka.

“Kami juga bermaksud mempromosikan kampus, di hari ulang tahunnya, mudah mudahan ini menjadi momen promosi yang baik juga melalui kegiatan olahraga,” kata Khobir.

Sementara itu, Sekretasis Komita Olahraga Nasional Indonesia (KONI)  Kabupaten Tuban Zainal Maftuhien, yang hadir dalam pembukaan Kejuaraan Bola Voli Rektor Unirow Cup Putra 2023, mengapresiasi kepada penyelenggara dan pihak kampus.

Kegiatan tersebut menurut  Zainal sebagai upaya mendorong prestasi olahraga para atlet khususnya Bola Voli, dibutuhkan komitmen semua pihak untuk lebih intens menyelenggarakan event kompetisi diluar KONI Tuban sebagai otoritas olahraga didaerah, agar olahraga di daerah semakin berkembang.

“Hal ini menunjukan semangat dan komitmen dalam pembinaan olahraga yang luar biasa,” ungkap Sekum Koni Tuban ini.

Tidak hanya itu, semakin sering dilaksanakan kejuaraan atau kompetisi, lanjut Zainal, juga akan memberikan kesempatan bagi atlet untuk mengembangkan bakatnya, sekaligus meningkatkan jam terbang bagi atlet itu sendiri agar terus dapat belajar menjadi lebih baik.

“Event ini sangat baik untuk pengembangan talenta atlet bola voli usia remaja, sekaligus memperbanyak pengalaman bertanding melalui ajang kopmpetisi,” pungkas Zainal. (LUK)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments

Budi sulistiyono on Managemen Bakal Rombak Pemain