Konituban.com – Perwakilan pengurus Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Provinsi Jawa Timur, lakukan kunjungan kerja sekaligus melaksanakan koordinasi dengan ISSI Pengcab Tuban.
Menurut Ketua umum ISSI Tuban, Murtadji, kunjungan kerja dan rapat koordinasi tersebut berkaitan dengan kesiapan ISSI Kabupaten Tuban yang akan menjadi tuan rumah penyelenggaran sepeda balap, pada Porprov 2019 mendatang.
“Kedatangan teman teman dari Pengprov untuk kunjungan sekaligus cek persiapan venue (fasilitas) sepeda balap di Tuban sebagai tuan rumah,” kata Murtadji (14/5).
Menurut Murtadji, pihak ISSI Tuban siap menjadi tuan rumah penyelenggaraan event bergengsi tingkat jawa Timur tersebut, selain penyiapan sarana yang akan digunkan, saat ini ISSI juga tengah memaksimalkan atlet yang nanti akan ikut berkompetisi di ajang tersebut.
“Atlet tentu kita siapkan, jangan sampai tuan rumah hanya menjadi penyelenggara, kita memang baru tapi kita punya atlet,” kata Murtadji.
Dalam kunjunganya, perwakilan ISSI Jatim, langsung menuju lokasi di Jalan Letda Sucipto, Jalan Soekarno Hatta dan Jalan Bogorejo Kecamatan Merakurak, yang direncanakan sebagai tempat kompetisi sepeda balap di Tuban.
Sementara itu, Arifin perwakilan ISSI Jatim mengatakan, jika tuan rumah penyelenggaran balap sepeda harus memilki beberapa kriteria, diantaranya jalan harus streril untuk sepeda road, sementara untuk MTB dan down Hill, juga harus memiliki beberapa ketentuan, salah satunya akses berangkat atlet.
“Tuban memiliki venue cukup bagus, namun harus didukung dengan mobilitas yang baik, artinya saat penyelenggraan, kegaiatan tidak menganggu masyarakat,” kata Arifin.
Usai meninjau lokasi, rombongan ISSI Jatim menuju Kantor KONI Tuban yang diterima oleh Sekertaris KONI Tuban, Zainal Maftuhien. Dalam kesempatan tersebut, koordinasi juga dilakukan dengan pihak KONI Tuban, sebagai tempat bernaung induk organisasi sepeda balap tuban.
“Kami menerima kunjungan, sekaligus koordinasi, apa yang harus disiapkan KONI Tuban sebagai tuan rumah penyelenggaran,” kata Zaenal.
Menurut Zaenal, Tuban tidak saja menjadi tuan rumah untuk sepeda balap, namun juga beberapa cabang olahraga lainya, seperti Bola Voli, Paralayang, dan Sepatu Roda. Karenanya KONI Tuban mulai saat ini intensif melakukan koordinasi dengan Cabor yang akan menjadi tuan rumah. (Uki)