Konituban.com – Pendataan para atlet proyeksi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim 2019, yang dilakukan tim Satuan Pelaksana Program Andalan Tambah Emas (Satlak Pantas) KONI Kabupaten Tuban, kini tengah mencapai 60 persen.
Dari 30 Cabang Olahraga (Cabor) di bawah naungan dan pembinaan KONI Tuban, hanya tinggal delapan Cabor yang belum menyetorkan atlet proyeksi Prorprov ke tim Satlak Pantas.
Ketua Tim Satlak Pantas KONI Tuban, M Zainudin, saat dikonfirmasi, mengatakan, menurut rencana dan jadwal, pendataan atlet proyeksi Proprov Jatim 2019 harus selesai pada minggu ini.
“Kita targetkan pendataan atlet proyeksi Porprov selesai minggu ini,” Kata Zainudin. Senin, (04/09)
Tim Satlak KONI Tuban, memberikan batas waktu hingga akhir minggu ini bagi kedelapan Cabor tersebut untuk segera menyetorkan data atlet proyeksi Porprov 2019.
Setelah pendataan dan kelengkapan data atlet proyeksi Porprov selesai, selanjutnya akan dilakukan program Pemusatan Latihan Kabupaten (Puslatkab) tahap pertama yang berlangsung hingga bulan Desember mendatang.
“Usai pendataan, kita akan langsung lakukan Puslatkab tahap pertama hingga akhir tahun ini,” imbuh Zainudin.
Ditambahkan, sebagai penunjang Puslatkab, Pihak KONI kini juga tengah melengkapai alat kebugaran atlet dan memenuhi kebutuhan alat masing-masing Cabor sesuai kekuatan anggaran Tim Satlak Pantas.
Zainudin yang juga Bendahara umum KONI Tuban ini berharap, bagi Cabor yang belum menyetorkan data atletnya, agar sesegera mungkin menentukan calon atlet proyeksi Porprov. Sehingga program Puslatkab bisa berjalan lancar dan sukses. (Cho)