HomeBeritaGol Tunggal Nuril, Antarkan Persatu Lolos Ke 32 Besar

Gol Tunggal Nuril, Antarkan Persatu Lolos Ke 32 Besar

Konituban.com – Laga leg ke dua babak Play Off 32 besar Liga 3 Nasional antara tuan rumah Persatu Tuban melawan Persip Pekalongan dimenangkan tim Persatu dengan skor tipis 1-0. Menang agregat 2-1 atas Persip.

Gol semata wayang Laskar Ronggolawe iniĀ  di cetak oleh pemain depan jebolan Bumi Wali FC, A. Nuril Mubin di menit 31, yang memanfaatkan bola muntah tendangan Edy Winarno di depan gawang Persip Pekalongan. Gol ini akahirnya menghantarkan Persatu lolos 32 besar Liga 3 Nasional.

Setelah mencetak satu gol, anak asuh Edi Sutrisno terus mendominasi pertandingan, beberapa kali serangan Persatu membahayakan tim tamu, namun sayang gol tidak tercipta. Sebaliknya, tim tamu hanya mampu sesekali melakukan serangan balik.

Pada babak kedua, tim tamu berusaha mengejar ketertinggalan namun selalu kandas oleh kekokohan pertahanan Persatu Tuban yang di kawal Bima Boy CS.

Pertandingan di babak kedua juga sempat terhenti pada menit 85. Kericuhan terjadi saat kapten tim Persip, Iwan Wahyudi dengan sengaja menendang pemain Persatu Edy Winarno. Tak terima, sejumlah pemain dan Official kedua tim berhamburan menuju tengah lapangan. Beruntung kericuhan berhasil dihentikan dan permainan kembali dimulai.

Akibat kericuhan tersebut, kapten Persip diganjar kartu merah oleh wasit asal kota Yogyakarta.

“Alhamdulillah, kita bisa menang dan lolos ke 32 besar. Kita cukup puas dengan hasil pertandingan sore ini,” kata pelatih Persatu ES.

Paska Play Off ini, selanjutnya ES akan mempersiapkan timnya untuk babak 32 besar.

“Kita sekarang akan fokus ke babak 32 besar.” Imbuhnya.

Sementara itu, manager Persip Pekalongan, Chamad Maretan tak banyak berkomentar saat diwawancarai awak media.

“Kita berterimakasih kepada tuan rumah dan Panpel. kita kalah, kita gak mau banyak komen,” kata Chamad singkat sembari meninggalkan tempat Conferensi pers pertandingan. (Cho)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments

Budi sulistiyono on Managemen Bakal Rombak Pemain