HomeBeritaAfkab Jabarkan Program di 2018

Afkab Jabarkan Program di 2018

Konituban.com – Jajaran pengurus Asosiasi Futsal Kabupaten (Afkab) Tuban, kemari sore, (03/02) menggelar Manager Meeting penyampaian program Afkab di sepanjang 2018 terhadap sejumlah manager Club Futsal yang terdaftar di Afkab Tuban.

Dalam Manager Meeting yang diikuti 22 perwakilan club Futsal putra dan putri di Bumi Wali Tuban ini, wakil ketua Afkab Tuban, Anang Eko Wicaksono menyampaikan dan mempresentasikan secara gamblang program dan agenda Afkab kedepan.

“Beberapa agenda penting yang akan kita lakukan di tahun ini diantaranya, pelaksanan Liga Futsal Tuban (Lifuba), Penyelenggaraan Coaching Clinik dan seleksi pemain Futsal untuk Kejurprov serta Porprov,” kata Anang saat Manager Meeting di Ruang Rapat Koni Tuban.

Anang juga menjelaskan, tujuan utama dari diselenggarakannya Manager Meeting, agar manager club futsal di Bumi Wali mengetahui secara jelas arah program Afkab.

“Setelah Manager Meeting ini, Kita harapkan club-club Futsal di Tuban ini bisa ikut mendukung dan mensukseskan semua program Afkab. Khususnya dalam penjaringan atlet untuk Porprov Jatim,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua Umum KONI Tuban, Mirza Ali Mansur yang hadir dalam acara tersebut menyampaikan apresiasi dan dukungan terhadap rencana Program Afkab Tuban.

Mirza berharap, semua program yang sudah direncanakan oleh Afkab tersebut bisa terselenggara dengan baik dan maksimal. Sehingga Futsal Tuban kedepan bisa menjadi semakin berkembang baik.

“Demi kemajuan olah raga di Bumi Wali, khususnya Futsal, Koni akan memberikan dukungan penuh,” pungkas Mirza. (Cho)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments

Budi sulistiyono on Managemen Bakal Rombak Pemain