Konituban.com- Asosisasi Futsal Daerah (AFD) Kabupaten Tuban, mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih atas terselenggaranya kejuaraan Futsal Rektor Unirow Cup I 2016.
Sekretaris Umum AFD Tuban, Muhammad Chusnul Marom, saat dikonfirmasi Mengatakan, secara umum adanya turnamen futsal seperti Rektor Unirow Cup I tersebut, secara tak langsung telah membantu program AFD, yakni menghidupkan iklim Futsal melalui kejuaraan.
“Kami ingin membentuk iklim futsal yang baik di Kabupaten Tuban. Sebab, dengan terbentuknya iklim futsal, otomatis banyak juga atlet-atlet futsal berbakat yang bermunculan,” Kata Marom.
Muhammad Chusnul Marom juga berharap dengan semakin banyak even kejuaraan futsal seperti Futsal Rektor Unirow Cup I 2016, entah itu dari pihak penyelenggara swasta ataupun negeri akan semakin banyak atlet-atlet futsal yang bermunculan.
Kemudian, masih kata marom, kemampuan dan skill anak-anak SMA yang ditunjukan dalam turnamen seperti Unirow Cup tersebut sangat kompetitif. “Saya banyak melihat pemain pemain yang kompeten dan berbakat tampil dalam ajang ini,” imbuhnya.
Marom berharap, kedepan akan lebih banyak terselenggara even kejuaraan semacam ini, guna menghidupkan iklim futsal di Bumi Wali Tuban.
Sementara itu, Ketua KONI Kabupaten Tuban, H.Mirza Ali Mansyur, ST, MMÂ juga mengapresiasi panitia penyelenggara turnamen futsal Rektor Unirow Cup I tersebut.
“Semoga kedepan, Unirow kembali dapat menyelenggarakan even serupa dengan jumlah peserta yang semakin banyak,” kata Mirza. (Cho)