Konituban – Dari sejumlah 26 Cabang Olahraga (Cabor) yang dipertandingkan dalam Porkab IV Tuban tahun 2016 ini. Sebanyak 12 Cabor akan dipertandingkan antar kecamatan, sementara untuk sisanya, menjadi pertandingan antar Club dan Eksebisi (percobaan).
Sebanyak 12 Cabor tersebut yaitu, Sepak Bola, Bola Voli, Bulu Tangkis, Atletik, Tenis Meja, Sepak Takraw, Catur, Pencak Silat, Bola Basket, Futsal, Karate, dan Bola Voli Pantai.
“Memang hanya ada 12 Cabor yang dipertandingkan antar kecamatan. Sebab, hanya keduabelas Cabor tersebut yang memenuhi syarat dan dapat dipertandingkan antar kecamatan, yaitu, setiap Cabor harus ada minimal tujuh peserta kecamatan.” Kata Ketua KONI Kabupaten Tuban, H. Mirza Ali Mansur, ST, MM (08/10).
Mirza menambahkan, sementara Cabor selebihnya yang jumlah peserta antar kecamatan tak mencapai tujuh, kami jadikan pertandingan antar club dan ekspeidsi saja.
“Ada 10 Cabor yang dipertandingkan antar club, diantaranya, Bilyard, Kempo, Gulat, Tenis Lapangan, Renang, Selam, Drum Band, Panjat Tebing, Panahan, dan Sepatu Roda. Sementara untuk eksepisi, ada empat Cabor saja, yakni, Tinju, Para Layang, Binaraga, dan Judo.” tambah Mirza
Mirza kembali menjelaskan, meski hanya 12 Cabor yang dipertandingkan, jumlah tersebut sudah lebih banyak ketimbang Porkab III dua tahun lalu.
“Semoga kedepan, jumlah Cabor yang bisa dipertandingkan antar kecamatan bisa terus meningkat dan bertambah. Sehingga semarak olahraga di Bumi Wali Tuban ini semakin membaik.” pungkas Mirza. (cho)